BERTUAHPOS. COM, SOLOK – Ketua MUI Sumbar H. Gusrizal Gazahar, Lc.MA menekankan kepada para Da’i se Kabupaten Solok agar dakwah yang disampaikan, harus sesuai perkataan dengan perbuatan” Da’i kita berdakwah tentang kewajiban berhijab misalnya, tapi anak dan istrinya saja tak berjilbab. Tentu sikap ini akan melemahkan materi dakwah kita, karena kita adalah contoh bagi ummat, ” tegas Buya Gusrizal Gazahar dalam materinya pada Sekolah Muballigh Kabupaten Solok, di lantai II Mesjid Islamic Center Koto Baru, Sabtu, (29/6).
Selain sebagai contoh ummat lanjut Buya Gusrizal Gazahar, para Da’i juga harus siap dengan tantangan, sebab semakin tinggi sebuah pohon maka angin akan semakin kencang menerpa, “nah, kita harus siap dengan berbagai tantangan. Jika tidak siap, maka janganlah menjadi Da’i, ” tegas Buya Gusrizal Gazahar lagi.Â
Buya Gusrizal Gazahar, juga berpesan kepada para Dai agar jangan mempertajam masalah khilafiyah dalam dakwahnya, ” khilafiyah ini akan membuka ruang perpecahan bagi kita sesama ummat. Maka seyogyanya dakwah itu lebih di pertajam kepada masalah tauhid uluhiyah, “katanya (bpc19)