BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Ajaran 2019/2020 tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) se Kota Pekanbaru akan dilakukan secara online.
Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan Pekanbaru Abdul Jamal, Kamis 13 Juni 2019.
Kepada bertuahpos.com, Jamal menjelaskan, pendaftaran tingkat SMP se Pekanbaru secara online dilakukan agar orang tua siswa bisa memantau langsung proses PPDB anaknya.
“Kita ingin orang tua bisa langsung memantau (ranking) anaknya. Jadi nanti pengumumannya juga bisa dilihat secara online,” jelasnya.
Baca :Â Catat Tanggalnya! PPDB Tingkat TK, SD dan SMP se Pekanbaru Dibuka Awal Bulan Juli
Jamal menambahkan, pendaftaran PPDB tingkat SMP se Pekanbaru secara online bisa dilakukan pada sekolah yang dituju.
“Pendaftarannya pada sekolah yang dituju, tapi tetap kita satu induk, induknya di kita (Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru), agar kita bisa memantau secara langsung juga,” pungkasnya.
Seperti yang diketahui, pendaftaran PPDB tingkat SMP se Pekanbaru bisa dilakukan mulai tanggal 1 Juli hingga 3 Juli 2019 mendatang. Sementara untuk pengumumannya telah bisa dilihat pada tanggal 5 Juli 2019. (bpc9)