“Hasil pemeriksaan, 100 persen JCH Inhu tidak memiliki penyakit serius. Dalam arti mereka memenuhi syarat untuk berangkat haji,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Indragiri Hulu H Suhardi kepada bertuahpos.com, Rabu (03/09/2014).
Soal kesehatan haji ini, ada aturan khususnya yang harus diikuti. Pihak Dinkes Inhu sendiri juga sudah melakukan tahap demi tahap, seperti sosialisasi kesehatan maupun bimbingan kesehatan.
“Semuanya yang dilakukan untuk tingkat kabupaten sudah dilakukan dengan cermat sejauh ini. Lain dari pada itu, kita juga akan tetap memberikan bimbingan kesehatan sampai ke Batam nanti,” jelasnya.
Suhadri melanjutkan untuk Tim Kesehatan Haji Indonesia (TKHI) dari Provinsi ada dan dibantu juga dari Inhu juga ada 1 orang. “Dari Inhu ada 1 orang dan akan mengawal sampai ke sana. Sementara Petugas kesehatan dari inhu 3 orang dan sampai di batam saja mendampingi para JCH.” (iqbal)