BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Dinas Pendidikan (Disdik) Inhil pada awal Juni ini akan menggelar Ujian Kompetensi Guru (UKG).Â
UKG ini digelar pada tanggal 3 Juni sampai 10 Juni 2013, UKG ini bertempat di empat titik yaitu SMA 1 Tembilahan kota, SMA 1 Tembilahan Hulu, SMK 1 Tembilahan dan SMK 2 Tembilahan.Â
“UKG ini akan diikuti sebanyak 1.730 guru terdiri dari jenjang SD, SMP, SMA, dan SMK se Indragiri Hilir,” ungkap Kabid Mutendik Disdik Inhil, H Alintas, Jum’at (31/5/13).Â
Ujian Kompetensi ini akan berjalan dengan sistem tiga sesi, yaitu diwaktu pagi, siang dan sore.Â
Dijelaskan, sebelum pelaksanan UKG, para peserta harus terlebih dahulu melengkapi beberapa persyaratan.Â
“Syarat-syaratnya ialah Kartu Peserta, KTP Asli, Ijazah Terakhir dilagelisir, Pembagian Tugas Jam Mengajar, Surat Tugas Guru dari Kepala Sekolah,†terangnya.Â
Ditambahkan, bagi peserta UKG yang berprofesi sebagai Kepala Sekolah, surat tugasnya dari UPTD.Â
“Peserta yang mengikuti UKG ini harus disiplin dengan waktu yang sudah ditetapkan oleh pihaknya. Waktu sudah ditentukan dan tidak bisa ditunda lagi pada hari berikutnya,†tegasnya. (adv)