BERTUAHPOS.COM (BPC), SIAK – Bagi anda penggemar balap atau mempunyai nyali untuk beradu kecepatan, kini anda bisa menyaksikan atau mengikuti pertandingan dalam event Road Race Siak ChampionShip 2016, yang di selenggarakan oleh Koordinasi wilayah Ikatan Motor Indonesia (Korwil Imi) Kabupaten Siak yang akan berlangsung pada tanggal 30-1 Mei 2016 nanti, event yang berlokasi di Sirkuit Non permanent Panglima Ghimbam Komp. Perkantoran DPRD Siak.
Ridwan Hilmi selaku Ketua Panitia Pelaksana mengatakan, event ini bertujuan untuk mencari bibit-bibit dalam ajang balap motor, untuk diikut sertakan dalam ajang Pekan Olahraga Provinsi 2017 di Kampar. “Jadi bagi para pebalap yang ingin memacu kecepatan dengan jarak 1000 M ini bisa ikut berpartisipasi nantinya,â€ujar kepada bertuahpos. Jum’at (15/4/2016)
Pendaftaran ini dibuka mulai tanggal 28 sampaidengan 29 April 2016 di Knantor secretariat korwil Imi Siak Jl. Sultan Syarif Hasyim No.19 Depan Istana Asyerayah Al Hasyimiah.
“Bagi peserta yang ingin mendaftar bisa langsung datang ke kantor sekretariat kita, di depan Istana Siak,â€sebutnya.
Bagi anda yang ingin mengikuti ajang balap motor ini,  membayar biaya pendaftaran sebesar Rp. 300.000-/kelas, bagi kelas lokal Kabupaten Siak Biya pendaftaran Rp. 250.000. “Bagi pendaftar lokal kita beri potongan 50 ribu, jadi harganya 250 ribu,â€katanya.
Ia juga menambahkan bagi peserta lokal kabupaten Siak pendaftaran ditutup jam 22.00 wib hari jum’at tanggal 29/4/16, dan peserta diluar Siak 30/5 masih dapat mendaftarkan diri hingga pukul 10.00 wib.“pendaftaran diluar Kabupaten masih dapat mendaftarkan diri di tanggal 30 nya, sampe jam 10,â€tambahnya.
Adapun syarat dan kententuannya antara lain ialah untuk jenis matic s/d 130 cc tune up open, yakni klep standart, per klep bebas, cover standart, kipas bebas, karburator max. 28, jenis matic standart s/d 115cc standart pemula lokal, yakni per klep bebas, knalpot tampak luarstandart (dalam boleh dimodifikasi), shockbreker belakang bebas.
Jenis  bebek 4 langkah s/d 125cc non kategori lokal Siak yakni mp3 dan mp4, bebek 4 langkah 125cc tune up lokal, jenis bebek 4 langkah s/d 125cc standart showroom lokal siak yakni, knalpot bebas, step underbrone wajib ganti, CDI non programming, dan untuk jenis fu/mx/sonic tune up open karburator 30mm, camshaft bebas, stroe satandart.
Anda penggemar dan memiliki motor vespa? Nah…kali ini pertandingan juga menghadirkan balap motor vespa (scooter).
Jadi, tunggu apa lagi, kalau anda punya bakat pembalap dan suka nonton balap, silahkan datang dan daftarkan diri anda dalam ajang Road Rice Championship 2016. Di Sekretariat Korwil Imi Kab. Siak depan Istana Siak dengan membawa Fotocopy KTP, fotocopy KK, dan bagi pendaftar kelas 4 membawa fotocopy akte kelahiran.
Penadaftaran mulai 28 dan 29 April 2016, dan jang balap akan dilaksanakan tanggal 30 dan 1 mei 2016 pukul 11.wib di Sircuit non permanent Panglima Ghimbam komplek perkantoran DPRD Kabupaten Siak. Raih kesempatan menjadi pemenang dengan hadia mendali serta uang tunai.
Penulis : Ely