BERTUAHPOS.COM, PAYAKUMBUH – Seorang ‘penggila’ batu akik di Payakumbuh, Indra (40), warga Simpang Bukik Sitabur, Kelurahan Payobadar, Kecamatan Payakumbuh Timur, Kota Payakumbuh, berhasil menemukan batu akik bermotifkan mirip orang sedang melaksanakan sholat berjubah putih.
Â
Menurut Indra, batu akik jenis pancar itu dia dapatkan di Kabupaten Nias, Sumut, beberapa minggu lalu. Sungguh di luar dugaan, ketika batu akik itu diperlihatkan kepada sejumlah penghobbi batu akik di Kota Payakumbuh, ternyata membuat para ‘penggila’ batu akik banyak yang menyenanginya dan berminat untuk membelinya.
Â
“Saya tidak menyangka, ternyata batu akik bermotif orang sholat itu, membuat para penghobbi batu akik banyak yang menyatakan minat untuk membeli. Bahkan setiap hari saya harus melayani puluhan orang pecandu baku akik untuk melihat batu akik bermotif orang sholat ini†ujar Indra.
Â
Diakui, Indra, batu akik yang sudah berbentuk linontin ini sudah ada yang menawar Rp 80 Juta. Namun, saya masih mempertimbangkannya untuk melepas atau menjual batu akik yang bermotfi unik dan langka ini.
Â
“Memang, sudah ada yang bernawar batu akik saya ini Rp 80 juta, namun saya belum berniat melepasnya†aku Indra, sekaligus mengaku bahwa, selama memakai batu akik bermotif orang sedang sholat ini, jiwanya terasa damai dan tenang.
Â
“Sebagai umat Islam, saya tidak ingin disebut syirik. Namun, demikianlah faktanya selama batu akik bermotof orang sedang sholat ini saya miliki, hidup saya terasa damai dan tenang,“ ulas Indra.
Â
Ketika ditanya, jika ada kolektor batu akik yang berminat untuk membelinya, apakah batu akik bermotiof orang sedang sholat itu akan dilepas, Indra, mengaku sedang pikir-pikir. (khatik)