BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Semakin banyaknya kendaraan sepeda motor yang memadati kota Pekanbaru, menjadi peluang bagi yang ingin membuka bisnis jasa cucian motor.
Â
Apalagi bisnis ini tidak memerlukan banyak modal. Cukup tempat cucian yang memadai, tempat tunggu pelanggan dan mesin air. Atuk, salah satu pemilih usaha cuci motor di Labuh Baru Barat ini berbagi tips untuk membuka jasa cuci motor.
Â
1. Lokasi harus strategis, setidaknya di tepi jalan yang memang ramai dilalui kendaraan
2. Tempat usaha tidak perlu besar, yang penting aliran air lancar agar air tidak tergenang
3. Cari pegawai yang cekatan untuk membantu menangani konsumen
4. Sesuaikan harga dengan jasa cucian motor lainnya, karena persaingan di usaha ini cukup ketat
Â
5. Tempat tunggu pelanggan harus dibuat senyaman mungkin, agar pelanggan betah menunggu cucian motor mereka. (smr)