BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Menghibur, jenaka dan menyenangkan kata ini adalah kata yang tepat untuk menggambarkan kelompok komunitas cerdas yang aktifitasnya berdiri didepan panggung lengkap dengan segudang ide kreatif untuk menghibur seseorang.
Stand up Indo PKU adalah komunitas yang terbentuk sejak 4 november 2011, tidak hanya sekedar menghibur saja, menurut Ragil Ck ketua komunitas, menjadi seorang comica (orang yang ber stand up komedi) tidak semudah yang terlihat, sebab ada teknik khusus yang harus di pelajari seorang comica sebelum melakukan aksinya di atas panggung.
“Sebelum manggung, biasanya kita rapat dulu, membahas materi yang ingin dibawakan, dirapat ini biasanya kita lebih memoles materi apa yang akan di bawakan nanti, lalu menyalin kalimat yang sekiranya terkesan kasar dan kurang sopan,” jelasnya pada bertuahpos.com Kamis (3/09/2015).
Terdiri atas 25 anggota aktif yang sebagian besar terdiri dari mahasiswa, aktifitas ngumpul bareng di setiap Rabu malam merupakan ajang bagi komunitas ini untuk mengasah talenta yang mereka miliki.
“Comika itu bukan sekedar asal ngomong lucu lucuan saja, selain melatih ilmu public speaking, kita juga belajar bagai mana menghidupkan suasana hanya dengan suara yang kita miliki, disini kita ditantang untuk menarik perhatian penonton dan dituntut untuk berfikir bagaimana mematahkan asumsi yang selama ini tidak terbantahkan, atau melihat sisi lain dari fenomena kehidupan yang sebenarnya sangat lucu,” tambah Ragil.
Lebih lanjut dia menuturkan, banyak hal yang dapat dipelajari dengan berstand up comedi, mulai dari melatih public speaking, melatih kreatifitas, melatih sikologi pendengar dan berfikir cerdas melihat sisi lain dari kehidupan, itu lah sebabnya mengapa comika disebut pelawak cerdas.
Amdan Ramadan sebagai anggota berpendapat bahwa, setiap orang bisa menjadi comika hanya perlu keinginan yang kuat untuk belajar, namun ada juga beberapa diantara mereka yang memiliki bakat alam sebagai seorang comika.
“Setiap orang bisa belajar teknik stand up comedi, saya sendiri juga masih terus belajar dengan kawan kawan lain,” ujar Mahasiswa ini.
Nah, untuk bergabung dengan komunitas Stand Up Indo Pku ini sangat mudah, tak perlu syarat khusus cukup ikuti agenda rutin mereka setiap Rabu malam di Coffee Tjiek jalan Mustika pukul 20.00 WIB. (nova)
Â