BERTUAHPOS.COM (BPC), ROHIL – Penderita Infeksi saluran pernapasan akut (ISPA) di Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) hingga bulan Agustus 2015 semenjak kabut asap yang menyelimuti daerah tersebut masih dalam batas normal.
Â
“Berdasarkan informasi sejumlah Puskesmas, dalam beberapa hari terakhir kasus ISPA di kota ini masih dalam angka normal. Artinya, kasus ini masih dalam batas normal, “ungkap Kepala Dinas Kesehatan Rohil, dr. HM Djunaidi kepada Bertuahpos.com diruang kerjanya, Selasa (08/09/2015).
Â
Pada bulan Juli 2015 pengidap ISPA di Kab Rohil tercatat 4744 orang. Kemudian pada bulan Agustus 2015 tercatat 4620 orang (masih 13 dari 17 Puskesmas yang sudah mengirimkn data).
Â
Djunaidi menghimbau warga, untuk mengurangi aktivitas di luar rumah guna mengantisipasi penyakit serupa. Kemudian, ia juga menyarankan warga untuk memakai masker apabila keluar rumah. Selain itu, warga juga dihimbau banyak-banyak mengomsumsi air putih dan buah-buahan.(hj)