BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Sejumlah veteran asal Riau akan berkumpul di Gedung Daerah, Jalan Diponegoro Pekanbaru. Seperti tahun sebelumnya, Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman akan melakukan agenda ramah tamah menjelang hari kemerdekaan RI, yang bertepatan pada Rabu tanggal 17 Agustus 2016 nanti.
Salah satu hal menarik dalam sambutan yang disampaikan oleh Ketua Legion Veteran Republik Indonesia (LVRI) Syamsul Jafar, yakni dia mengomentari soal keputusan Pemerintah Provinsi Riau yang telah membumikan Informasi dan Teknologi (IT).
Secara umum menurut dia bahwa hal ini adalah perjuangan baru yang harus di hadapi oleh pemerintah. Tentunya sangat jauh berbeda jika dibanding zamannya dahulu. Dimana para pejuang harus mengangkat senjata ikut ke Medan perang, saat ini perjuangan harus dilanjutkan dengan senjata teknologi, dengan Medan perangnya berada dalam komputer.
“Pak Gubernur, awas! Sekarang hacker banyak. Jangan sampai Riau kecolongan. Dengan Riau Go IT, perjuangan Riau di dunia IT baru dimulai, jangan sampai kalah,” ujarnya, Senin (15/08/2016).
Menanggapi hal ini Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman mengatakan bahwa langkah pemerintah untuk membumikan IT di Riau harus segera dilakukan. Namun demikian dia mengakui bahwa perlu banyak persiapan agar kebijakan ini bisa berjalan sesuai dengan harapan.
Dia menambahkan saat ini sudah ada sebagian Satuan Kerja di lingkungan Pemerintah Provinsi Riau, yang sudah terkoneksi dan terintegrasi dalam satu program. Tantang baik dari internal maupun di luar pemerintahan memang perlu diwaspadai.
“Dengan IT yang ada sekarang masyarakat sudah bisa melakukan akses langsung terhadap perencanaan pemerintah, termasuk realisasi APBD Riau sudah bisa dipantau langsung,” ujarnya.
Dalam kesempatan itu pula, Andi Rachman mengemukakan kebijakan untuk menggunakan teknologi bukan untuk kepentingan buruk. Dia juga menegaskan kepada Satuan Kerja di lingkungan Pemerintah Provinsi Riau untuk tidak menggunakan IT sebagai sarana menghujat sehingga memunculkan fitnah ditengah publik.
Penulis: Melba