BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Head of Capital Market Information Center Riau, Marketing Division, Emon Sulaeman memberikan rekomendasi kepada investor pemula yang ingin ikut terlibat dalam pasar bursa yaitu pilihlah jenis produk saham yang mendapat predikat terbaik oleh BEI.
“Misalnya dari rekomendasi indek tentang produk saham terbaik. Bagi pemula, produk itu bisa dijadikan sebagai invest awal,” katanya, Kamis (09/07/2015).
Dia menambahkan memilih produk yang dikenal dan lebih dekat dengan keseharian, menjadi salah satu jaminan bahwa perusahaan tersebut memiliki qualified yang baik.
“Dari produk itu kita bisa lihat mana yang paling banyak dipakai. Jadi perusahaan itu bagus pergerakan dan pertumbuhannya,” tambahnya.
Dia menyarankan bagi investor pemula lebih baik melakukan investasi jangka panjang pada perusahaan-perusahaan yang memiliki progres baik, sesuai rekomendasi dari indeks.
“Salah satunya saham-saham yang masuk bluechip, LQ 45. Berdasarkan pertimbangan itu investor pemula melakukan join,” kata Emon. (Melba)