BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU– Harga-harga sembako terutama daging ayam dan sapi di Pekanbaru masih mahal. Warga mulai beralih ke ikan laut maupun tawar, tetapi tidak signifikan.
Â
Dari informasi Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru daging sapi masih berkisar Rp 110 ribu hingga Rp 120 ribu, sedangkan daging ayam Rp 26 ribu.
Â
Hal itu disampaikan Jhon, seorang pedagang ikan laut di pasar Kodim, Pekanbaru. “Biasa saja, penjualan tidak terpengaruh sama daging yang mahal,” katanya, Selasa (25/08/2015).
Â
Jhon menyebutkan tidak signifikannya peningkatan jual ikan laut disebabkan kenaikan harga daging sapi rata-rata hanya Rp 10 ribu. “Jadi paling masyarakat mengurangi pembelian, tidak lantas beralih ke ikan,” sebutnya.
Â
Senada dengan hal itu, Ritonga pedagang ikan air tawar menyebutkan pembelian ikan di lapaknya tidak begitu signifikan. “Memang pembeli ada bertambah, tetapi tidak banyak kali,” katanya.
Â
Pantauan bertuahpos.com, Â untuk harga Ikan laut kembung Rp 30 ribu per kg, Tongkol Rp 20 ribu, Sarden Rp 20 ribu. Sedangkan ikan tawar Patin Rp 18 ribu per kg, lele Rp 20 ribu per kg, dan Nila Rp 25 ribu per kg. (Riki)