BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Dua pekan sejak dimulainya Operasi Pasar Murah oleh Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, harga sejumlah komoditi di Kota Bertuah masih berada di level mahal. Salah satunya gula pasir yang masih dijual Rp19 ribu per Kg.
Pemko Pekanbaru sendiri berencana akan memperpanjang operasi pasar agar harga barang di pasaran kembali normal. “Kita akan gelar pasar murah hingga harga kembali stabil,” kata Kabid Perdagangan Disperindag Pekanbaru, Mas Irba, Rabu (15/06/2016).
Khusus gula pasir, Pemko Pekanbaru berencana menambah lebih kurang 100 ton lagi. Sementara sebelumnya sudah disediakan sebanyak 115 ton untuk operasi selama lebih kurang dua pekan.
Begitu juga dengan sejumlah bahan komoditi lainnya. Pemko Pekanbaru akan menambah stok jika kondisi di lapangan ternyata harga masih tinggi. Mulai dari daging, bawang merah dan lainnya.
Kondisi saat ini membuat pemerintah harus memutar otak untuk menstabilkan kembali harga di pasaran. Pasalnya, kenaikan harga yang tinggi dan tidak wajar ini diprediksi akan menyebabkan inflasi.
Untuk daging sapi saja saat ini masih berada di kisaran Rp120 ribu per Kg. Sementara harga bawang merah berada pada Rp35-40 ribu per Kg.
Pemerintah berusaha melakukan intervensi terhadap harga dengan menyediakan stok sembako atau komoditi dengan harga yang lebih murah. Misalnya harga daging dijual sebesar Rp80 ribu per Kg. Kemudian bawang merah dijual denagn harga Rp25 per Kg. Begitu juga dengan komoditi lainnya.
Penulis: Yan