BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Panita pelaksana persiapan Hut Riau yang ke 59, terlihat intens melakukan latihan dan persiapan upacara perusahaan hari jadi, yang rencananya akan dilangsungkan pada besok, Selasa tanggal 9 Agustus 2016. Upacara pembukaan memperingati hari jadi Riau itu diagendakan berlangsung di halaman kantor gubernur Riau.
Setelah menyelesaikan gladi pada pukul 10.30 WIB, hari ini Senin (07/08/2016). Upacara gladi itu rencananya akan dilakukan Krmbali pada pukul 16.00 WIB. Peserta yang terlibat sejauh ini masih didominasi oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), para siswa dari Sekolah Menengah Atas dan beberapa petugas serta pegawai.
“Gladi untuk upacara sudah selesai. Tapi para siswa masih latihan paduan suara,” ujar salah seorang petugas Protokoler di Pemprov Riau.
Sementara itu Ketua Pelaksana Hut Riau Edy Kusdarwanto mengatakan, upacara yang akan dilangsungkan pada Selasa besok akan dilangsungkan pada pukul 07.30 pagi. Setelah itu baru akan dilangsungkan Paripurna di DPRD Riau. Pada saat paripurna itu juga akan dilangsungkan pemberian penghargaan kepada 20 orang tokoh Riau yang dianggap berjasa dalam sejarah kehadiran Riau. “Insya Allah untuk besok kita siap,” ujarnya kepada bertuahpos.com.
Sementara itu untuk persiapan tempat hingga saat ini masih dalam tahap penyelesaian. Sejumlah tenda panjang sudah didirikan sejak pekan kemarin. Namun demikian, proses persiapan ini kira-kira baru berlangsung sekitar 80 persen.
Asisten I Setdaprov Riau, yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Pelaksana Hut Riau tahun 2016, Ahmadsyah Harrofie mengatakan, Hut Riau tahun ini mengangkat tema tentang peningkatan kinerja pemerintah daerah dalam pelayanan publik melalui sistem berbasis teknologi.
“Tema ini diangkat sesuai dengan dengan beberapa SKPD yang sudah melakukan e-government. Ada dua poin, pertama, penerapan sistem pemerintah berbasis teknologi dan pelayanan pemerintah berbasis teknologi,” katanya.
Ahmadsyah menambahkan, rangkaian kegiatan sudah dimulai sejak awal Agustus lalu. Yakni dengan keluarnya surat edaran yang ditandatangani oleh Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman, yang menginstruksikan Aparatur Sipil Negara untuk mengenakan seragam Melayu hingga tanggal 9 Agustus 2016 nanti.
Sementara untuk rangkaian kegiatan olahraga yang akan terselenggara, yakni turnamen pertandingan volly, bola kaki, senam massal antara kabupaten kota. Sementara untuk Aparatur Sipil Negara juga akan diselenggarakan perlombaan permainan rakyat.
Selain itu, akan dimeriahkan dengan festival Lancang Kuning, dengan rangkaian acara seminar kebudayaan, lomba cipta tari, dan karnaval budaya. Untuk acara karnaval budaya ada tiga kategori yang akan tampil. Yakni diantaranya kabupaten kota akan menampilkan budaya masing-masing, rangkaian festival mobil hias dan penampilan mobil hias dari pihak perusahaan, perbankan, SKPD, dan institusi vertikal lainnya. Untuk karnaval mobil hias dimulai dari depan kantor gubernur dan berakhir di Purna MTQ jalan Sudirman.
Penulis: Melba