BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – KPU Riau mempersilahkan warga untuk mengambil foto hasil perhitungan suara di TPS pada 17 April besok.
Â
Komisioner KPU Riau Divisi Program dan Data, Abdul Rahman mengatakan penghitungan surat suara ini dilakukan secara terbuka. Penghitungannya juga dilakukan secara manual.
Â
“Penghitungan dilakukan usai pemungutan surat suara. Nah, masyarakat bisa memfoto hasil hitungan di TPS ini,” kata Rahman kepada bertuahpos.com, Selasa 16 April 2019.
Â
Dilanjutkan Rahman, penghitungan surat suara di TPS memang terbuka, sehingga bisa diikuti oleh oleh semua pihak, termasuk media massa dan masyarakat.
Â
“Bahkan hasil hitungan di TPS itu bisa difoto masyarakat,” tambah dia.
Â
Rahman menegaskan surat suara akan dihitung setelah selesai pemungutan suara. Setelah pukul 13.00 WIB, dan tak ada lagi warga yang memilih, akan ada jeda sejenak sembari mempersiapkan proses penghitungan. Kemudian, diperkirakan pukul 14.00 WIB, penghitungan surat suara akan dimulai.
Â
“Simulasi di Bantul, Yogyakarta, jika penghitungan dimulai pukul 14.00 WIB, selesai pukul 23.00 WIB. Itu jika tak ada kendala,” pungkas Rahman. (bpc2)
Â
#pilpres2019 #pilpres17april #jokowimenang #prabowomenang #hasilpilpres