BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU “Seekor Harimau Sumatera korban jeratan yang di selamatkan di Pelalawan, Provinsi Riau, diketahui terinfeksi cukup parah pada kakinya.
Suharyono selaku Kepala Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau, menuturkan kondisi tersebut diketahui usai dilakukan rekam medik terhadap Harimau Sumatera yang diberi nama Inung Rio tersebut.
“Terdapat tiga luka laserasi bagian medial pada kaki kiri. Dimana merupakan bagian terparah, dengan infeksi yang telah mencapai stadium 3. Infeksi ini bahkan telah terbentuk jaringan nekrotik (jaringan membusuk) akibat diameter luka yang mencapai 4 centimeter dan kedalaman 3 cemtimeter,” jelasnya, Jumat 29 Maret 2019.
Suharyono menambahkan, selain terkena infeksi pada luka kakinya, Harimau Sumatera seberat 90 kilogram tersebut juga terkena tumor pada mulutnya.
“Ditemukan juga biopsi jaringan (hyperplasia mukosa) tumor pada bagian mulut rahang bawah. Namun belum diketahui apakah tumor ganas atau tumor jinak. Akan diperiksa lebih lanjut ke laboratorium,” ujarnya.
Seperti yang diketahui, Inung Rio seekor Harimau Sumatera berjenis kelamin jantan berhasil diselamatkan pada hari Minggu lalu, 24 Maret 2019. Inung Rio tidak langsung dilepaskan ke alam liar pasca dibebaskan dari tali jeratannnya. Inung Rio terpaksa dievakuasi terlebih dahulu untuk mendapat perawatan medis karena kondisinya yang memperihatinkan. (bpc9)