BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Cuaca di Riau hari ini, Selasa 3 April 2018 diperkirakan tidak sepanas hari kemarin. BMKG Stasiun Pekanbaru memperkirakan suhu sekitar 23.0 sampai 33.0 derajat celcius. Ini lebih rendah jika dibandingkan awal pekan lalu, suhu bahkan menyentuh 34.0 derajat celcius.
Kasi Data dan Informasi BMKG Stasiun Pekanbaru Slamet Riyadi mejelaskan, sejumlah daerah di Riau pada hari ini memiliki potensi hujan.
Misalnya saja pada pagi ini, potensi hujan ringan hingga sedang terjadi di sebagian wilayah Kota Dumai, Rohil, Rohul, Kampar, Kuansing, Siak, Bengkalis, Kepulauan Meranti, Inhu, dan Inhil.
“Siang hari cerah berawan. Potensi hujan ringan hingga sedang yang dapat disertai dengan petir dan angin kencang di sebagian besar wilayah Riau,” katanya. “Malam ini cerah dan berawan,” ujar Slamet Riyadi
Pada dini hari nanti, potensi hujan ringan terjadi di sebagian wilayah Rohil dan Kampar. Selain soal suhu udara yang sedikit turun. Tingkat kelembaban udara juga lebih tinggi, diperkirakan 55 sampai 97 persen dengan arah angin bervariasi. Kecepatannya 09 sampai 27 kilometer per jam.
Hotspot di Riau hari ini, dalam catatan BMKG Stasiun Pekanbaru terdeteksi ada 4 titik. Semuanya ada di Rohil dengan level confidence di atas 50 persen. 2 titik diantaranya berada pada level confidence di atas 70 persen. (bpc3)