BERTUAHPOS.COM (BPC), INHIL – Jelang Pilkada, berbagai persiapan telah disiapkan oleh KPU Indragiri Hilir (Inhil), guna menyambut kedatangan para calon bupati dan wakil bupati Inhil untuk mendaftarkan diri ke KPU. Sambutan ini ditunjukkan dengan mengadakan atraksi silat dan Kompang.
Seperti yang diungkapkan Revisi Teknis KPU Inhil M. Dong. Ia menyebutkan Pihak KPU Inhil akan menyambut Bakal Pasangan Calon (Bapaslon). “Pihak KPU akan gelar atraksi silat di pintu masuk gerbang KPU Inhil. Atraksi ini di sembahkan sebagai bentuk penghormatan kepada Bapaslon beserta rombongan,” sebutnya, Selasa (9/1/2018).
Atraksi ini dipersembahkan hari ini yang dijadwalkan sekitar pukul 14.00 WIB, atraksi yang dipersembahkan seperti atraksi silat dan Kompang (gendang adat Melayu).Â
Adapun tata tertib pendaftaran yang harus dipenuhi bagi Bapaslon bupati dan wakil bupati, yang telah ditentukan KPU, antara lain:
1. LO Partai berkoordinasi dengan KPU Inhil tentang dokumen Pendaftaran.
2. Tim Pasangan calon memberikan pemberitahuan tertulis kepada KPU Inhil tetang waktu Pendaftaran.
3. Operator Silon akan mengimput profil Bakal Paslondi Silon.
4.Pasangan Calon beserta Tim dan rombongan datang ke KPU Inhil untuk melakukan pendaftaran.
5. Petugas sekretariat KPU menyambut kedatangan rombongan Paslon di pintu pagar masuk KPU Inhil.
6.Petugas sekretariat KPU Inhil mempersilahkan rombongan Paslon untuk duduk di kursi yang telah di sediakan.
7. Komisioner KPU menjemput bakal Paslon,Ketua dan Seketaris serta tim/ LO bakal Pasangan Calon untuk masuk ke kantor KPU Inhil.
8. Bakal Pasangan calon, Ketua dan seketaris gabungan Parpol dan LO memasuki Kantor memasuki kantor KPU inhil.
9. Komisioner KPU Inhil mempersilahkan bakal Paslon , Ketua dan seketaris gabungan Parpol   dan LO duduk pada kursi yang telah di sediakan.
10. Ketua KPU menyampaikan kata sambutan.
11. Ketua KPU mempersilahkan ketua tim bakal Paslon untuk menyampaikan kata sambutan.
12. Ketua KPU mempersilahkan Devisi Teknis KPU Inhil untuk memimpin pendaftaran.
13. Devisi Teknis memimpin proses pendaftaran engan menjelaskan prosedur pendaftaran.
14. tim bakal Paslon menyerahkan dokumen pendaftaran.
15. Tim verifikasi KPU Inhil melakukan pencermatan kelengkapan dokumen pendaftaran berupa syarat calon dengan mengisi lembar check list
16. Operator Silon mengimput syarat pencalonan dan syarat calon ke Silon.
17. Penandatanganan berita acara pendaftaran.
18. Penyerahan lembar berita acara pendaftaran pendaftaran ke tim bakal Paslon.
19. Ketua KPU menutup proses pendaftaran.
20. Foto bersama.
21. Rombongan tim bakal Paslon meninggalkan kantor KPU. (bpc14)