BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Instrumen invetasi yang satu ini memang banyak diminati masyarakat Indonesia, karena lebih menjanjikan dibandingkan tabungan dan deposito. Disisi lain, pembayaran imbal balik dan pokok investasi nyaris tanpa resiko karena dijamin langsung oleh negara.
Nah, bagi Anda yang baru mau mencoba berinvestasi dengan meminimalisir resiko dapat memburu ORI 014 (Obligasi Negara Ritel) yang akan dibuka penawarannya pada hari Jumat (29/9/2017) ini. Lalu dimanakah bisa membeli ORI 014 tersebut untuk berinvestasi?Â
Pemerintah Republik Indonesia melalui Kementerian Keuangan telah menunjuk 19 agen penjual, yang hampir semuanya ada di Kota Pekanbaru. Disana, Anda cukup membawa Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan menyiapkan dana investasi minimal 5 juta rupiah.Â
Agen penjual tersebut, BRI, BNI, Mandiri, BTN, BCA, Permata Bank, Danamin, Maybank, Panin Bank, Standard Chartered, ANZ, DBS, Bank Mega, CITI, Commonwealth Bank, CIMB Niaga, HSBC. OCBC NISP dam Trimegah Securitas.(*)
Â