BERTUAHPOS.COMÂ (BPC), LIMAPULUH KOTA – Masyarakat Jorong Lokuang, Nagari Koto Tinggi, Kecamatan Gunuang Omeh, Kabupaten Limapuluh Kota, Propinsi Sumatera Barat, juga dikejutkan dengan penemuan benda jatuh dari langit dengan panjang 180 sentimeter dan lebar 40 sentimeter.
Selasa (18/7/2017) masyarakat Sungai Batang, Maninjau, Kabupaten Agam, digemparkan dengan benda bulat berbentuk tabung gas, dari angkasa. Dimana benda yang berukurn 110 sentimeter dan berat sekitar 7,4 kilogram tepat jatuh di jalan aspal Sungai Batang sekitar Pukul 9.30 Wib.
Kuat dugaan dua benda jatuh dari angkasa itu terjadi pada waktu bersamaan dan merupakan pecahan benda berupa roket dari antariksa. Meski begitu satu benda jatuh di Kabupaten Agam dan satu bagian jatuh di Kabupaten Limapuluh Kota. Dimana jarak jatuh benda itu terbilang sangat jauh, berkisar antara 10O kilometer.
Kini benda jatuh di Agam, sudah diteliti oleh LAPAN. Kemudian untuk benda yang ada di Kabupaten Limapuluh Kota juga sudah diamankan di Mapolsek Suliki dari rumah warga yang menemukan benda luar angkasa itu.
Kapolres Limapuluh Kota AKBP Haris Hadis, telah memerintahkan Kapolsek Suliki untuk mengamankan benda itu di Mapolsek. “Pemindahan dari kediaman warga kekantor Polsek,” sebut Kapolres Kepada Wartawan. (bpc15)Â