BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU –Resminya Suparman aktif kembali sebagai Bupati Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), ditandai dengan penyerahan secara simbolis berita acara pengangkatan kembali Suparman sebagai Bupati Rohul itu dilakukan  Wakil Gubernur Riau, Wan Thamrin Hasyim di Ruang Kerjanya, Kamis (18/5/2017).Â
Suparman hadir menghadap Wan Tamrin Hasyim. Di ruangan itu juga ada Kepala Biro Tata Pemerintahan (Tapem), Rahima Erna, Asisten I Setdaprov Riau, Ahmad Syah Harrofie dan Wakil Gubernur Riau itu sendiri.Â
Pengaktifan kembali Suparman sebagai Bupati Rohul berdasarkan SK Kemendagri Nomor 131.14.3095 Tahun 2017, tanggal 6 Mei 2017, tentang pengangkatan kembali Bupati Rohul.Â
Suparman ketika itu mengenakan batik warna biru berdiri di samping Wan Thamrin Hasyim yang mengenakan pakaian dinas hitam. Senyum sumbringah Suparman tidak bisa dia sembunyikan. Kontras sekali dengan pemandangan saat dia duduk memberikan pembelaan di ruang sidang di PN Pekanbaru berapa waktu lalu.Â
Baca:Â Suparman Diaktifkan Jadi Bupati Rohul?
“Kami bersyukur. Mudah-mudahan ini sebuah pemahaman bagi pribadi saya untuk memaknai setiap kejadian dan musibah,” ujarnya kepada awak media di ruang Wakil Gubernur Riau, Kamis sore ini.
Baginya, di balik semua ini ada amanah yang lebib besar. Dengan ditetapkan kembali saya sebagai Bupati Rohul kembali. “Kalau disesali juga tida ada guna,” tambahnya.
Dengan dilakukannya penyerahan berita acara secara simbolis ini, Bupati Rohul yang pernah tersandung dalam masalah korupsi ini akhirnya aktif kembali memimpin Rohul.Â
“Besok sudah masuk bekerja. Pertama kali dilakukan saya akan mengembalikan visi dan penguatan program untuk kerja ke depan,” tambahnya.Â
Wakil Gubernur Riau, Wan Thamrin Hasyim mengatakan dengan diangkat kembali Suparman sebagai Bupati Rohul, sebagai bukti bawah kinerjanya di pemerintahan harus dilanjutkan kembali. “Kami berharap kejadian serupa tidak terjadi lagi,” ujar Wagubri. (bpc3)