BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Sebanyak 59 calon jemaah umroh asal Pekanbaru batal berangkat. Salah satunya Rini calon jemaah umroh yang berhasil diwawancarai kru bertuahpos.com, Kamis (27/4/2017).
Berdasarkan keterangan Rini, dirinya beserta ke-58 calon jemaah lainnya batal berangkat umroh dikarenakan pembatalan yang mendadak dari pihak travel umroh. “Kami dikasih kabar pembatalan tiga hari sebelum berangkat,” tuturnya.
Rini juga menjelaskan, pembatalan sepihak oleh pihak travel umroh ini dikarenakan visa calon jemaah yang belum keluar. “Alasannya visa keluar, tapi ditanya paspor katanya sudah siap. Ketika dimintai paspor kami, mereka menghindar,” jelasnya.
Baca: Kepala Inspektorat Pekanbaru Tagih ‘Janji Manis’ Travel Umrah Pentha Wisata
Seperti yang diketahui, Rini beserta calon jemaah umroh yang lainnya mendaftar di salah travel umroh yang ada di Pekanbaru, yakni Hanien Tour n Travel. Akibat pembatalan ini, Rini yang sudah mendaftar umroh untuk satu keluarga ini mengalami kerugian hingga Rp 21 juta. “Hingga sekarang uang kami belum juga dikembalikan. Kami berharap agar segera dikembalikan, karena kami masih ingin pergi umroh dengan travel lain,” terang Rini. (Bpc9)