BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Hujan deras terus mengguyur Kabupaten Ponorogo. Akibat itu mulai terjadi retakan tanah. Di Desa Dayakan, Kecamatan Badegan, Ponorogo, Jawa Timur, Minggu (16/4/2017) terdapat sebagian tanah yang longsor. Untuk mengantisipasi agar tidak kembali jatuh korban jiwa, maka sekitar 341 warga diungsikan ke tempat yang lebih aman.
Â
Mereka diungsikan di tenda darurat milik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPB) Ponorogo. Selai ada warga yang diungsikan di enam rumah yang lokasinya lebih aman.
Â
Menurut Yatimim, warga setempat, dia mengaku merasa lebih aman di pengungsian dari pada di rumahnya. Sebab ancaman longsor bisa terjadi sewaktu-waktu karena hujan deras terus turun dan retakan tanah itu lebarnya sudah mencapai 30 sentimeter.
Â
Menurut data dari BPBD Kabupaten Ponorogo, jumlah pengungsi sebanyak 341 orang itu adalah warga Dusun Watugunung, Desa Dayakan. Rumah-rumah yang ditempati dinyatakan sebagai zona bahaya.
Â
Untuk menampung para pengungsi ini, maka selain disediakan tenda, juga didirikan dapur umum untuk para pengungsi. (jss)