BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Negara Jepang dikenal sebagai negara yang maju. Baik dalam kebudayaannya maupun kulinernya. Makanan tradisional negara Sakura tersebut mempunyai cita rasa yang khas.
Karena itulah banyak pelaku usaha kuliner yang memboyong makanan tradisional negeri Sakura tersebut ke tanah air Indonesia. seperti Tako Yakibom.
“Khas cemilan Jepang, dari daerah Kansai Jepang,” ungkap Edi selaku owner Tako Yakibom kepada kru Bertuahpos.com, Senin (18/04/2016).
Tako Yakibom begitu label usahanya. Tako merupakan nama makanan khas Jepang. Yakibom terlihat dari cara masak yang meletup-letup. “Dinamakan Yakibom karena pas dimasak dia meletup, tako nama makanan Jepangnya,” tambahnya. (Baca: Ini Varian Isi Tako Yakibom Cemilan Khas Jepang)
Terinspirasi mengambil salah satu cemilan dari negara Jepang selain melihat negaranya yang maju juga sang owner sudah ahli dan profesional dalam hal kuliner Jepang.
“Sebelumnya saya kerja di hotel Batam, restoran Jepang, setelah itu sempat di Singapura. Spesialis kuliner Jepang. Karena itu ingin membuka usaha kuliner khas Jepang ini,” jelasnya. (Baca:Tako Yakibom Mampu Raih Omset Jutaan Dalam Sehari)
Dan alasan Tako menjadi menu utamanya, karena merupakan cemilan yang praktis dan tidak perlu memakan tempat yang luas. “Dengan outlet kecil seperti ini sudah bisa jualan, lebih praktis jualan Tako, dan Tako juga salah satu cemilan Jepang yang dikenal oleh masyarakat Indonesia,” sebutnya.
Sebelum di Pekanbaru, Tako Yakibom ini sudah menjajak di kota Batam. Bergerak ingin membuka cabang di Pekanbaru karena melihat prospek untuk kuliner di Pekanbaru yang menjanjikan.
“Awalnya di Batam sudah satu tahun. Kemudian disini (Pekanbaru) buka cabang yang pertama. Kita melihat prospek di Pekanbaru bagus, penduduknya juga lebih ramai dibanding Batam. Dan di Pekanbaru pun lagi trend kuliner,” ujarnya.
Yuk, coba Tako ala Jepang hanya Tako Yakibom di Plaza Senapelan. Tepatnya di pintu masuk Plaza Senapelan atau di seberang pintu masuk Mal Pekanbaru. Buka dari jam 10 pagi sampai jam 10 malam.
Penulis: Dilla