BERTUAHPOS.COM (BPC) – PEKANBARU – Mantan Penjabat Bupati Bengkalis H Ahmad Syah Harrofie mengucapkan tahniah dan sukses atas pelantikan Amril Mukminin, SE, MM dan H Muhammad, ST, MP sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis masa bakti 2016-2021.
Â
“Selamat bertugas kami ucapkan kepada Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis periode 2016-2021. Kami optimis di bawah kepemimpinan keduanya Kabupaten Bengkalis ke depan kian maju dan berjaya,” ujar Ahmad Syah usai menghadiri acara pelantikan keduanya di Balai Serindit, Gedung Daerah, Pekanbaru, Rabu (17/2/2016).
Â
Kepada jajaran pemerintahan serta segenap elemen masyarakat di kabupaten bejuluk Negeri Junjungan ini, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Masyarakat Pemerintah Provinsi Riau ini kembali berharap agar dapat memberikan dukungan sepenuhnya kepada Amril dan Muhammad.
Â
“Besar harapan kami semua pihak dapat memberikan dukungan dan partisipasi aktif terhadap Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis 2016-2021, sehingga penyelenggaraan dan pembangunan di Kabupaten Bengkalis dapat berjalan dengan baik sebagaimana kita inginkan bersama,” harapnya didampingi sang istri Ny Hj Embung Megasari Zam.
Â
Di bagian lain, kepada seluruh jajaran pemerintahan dan seluruh masyarakat Kabupaten Bengkalis, Ahmad Syah kembali mengucapkan terima kasih atas segala dukungan yang diberikan selama dirinya menjabat sebagai Penjabat Bupati Bengkalis selama 6 bulan 12 hari sejak dilantik Rabu (5/8/2015) lalu.
Â
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, terhitung hari ini, Rabu (17/2/2016) pasangan Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis Amril Mukminin dan Muhmmad, resmi menjadi duet tali teraju di kabupaten berjuluk Negeri Junjungan periode 2016-2021.
Â
Pasangan yang dikenal dengan sebutan AM Mantap resmi menjadi pemimpin di Kabupaten Bengkalis untuk lima tahun ke depan, setelah dilantik Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Riau H Arsyadjuliandi Rachman atas nama Menteri Dalam Negeri di ruang Balai Serindit Gedung Daerah, Pekanbaru.
Â
Pelantikan Amril Mukminin dan H Muhammad disejalankan dengan pelantikan pasangan Kepala dan Wakil Kepala Daerah dari tiga daerah lainnya se-Provinsi Riau yang juga melaksanakan Pemilihan Kepala Daerah serentak pada 9 Desember 2015 lalu. Yaitu Kabupaten Indragiri Hulu dan Kepulauan Meranti dan Kota Dumai.
Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis terpilih, Amril dan Muhammad dilantik berdasarkan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri (SK Mendagri) Nomor 131.14-646 tentang Pengangkatan Bupati Bengkalis dan SK Mendagri Nomor 132.14.663 tentang Pengangkatan Wakil Bupati Bengkalis. (Ari/rls)