BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU– Kendati proses seleksi jabatan tinggi pratama di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru masih berlangsung. Namun beberapa nama disebut-sebut sudah pasti akan menempati jabatan-jabatan yang dikosongkan.
Jabatan yang paling banyak diincar salah satunya, Sekretaris Daerah (Sekda) Pekanbaru. Untuk posisi tertinggi dalam jabatan Pegawai Negeri Sipil (PNS) ini ada tujuh nama termasuk Sekda aktif, Syukri Harto.
Saat dimintai komentarnya, tentang peluang mempertahankan posisinya Syukri Harto tampak mengelak. Beberapa kali coba menghindar dari kumpulan wartawan yang meminta tanggapannya. “No coment,” tuturnya singkat, sambil terus berjalan menuju ruangannya, Rabu (25/11/2015).
Saat dikatankan enam nama yang lain optimis menggantikan posisinya sebagai Sekda, Syuri tetap enggan berkomentar. “Kalau komentar tak boleh berarti no comment,” sebutnya masuk ke ruang kerja.
Seperti diketahui, selain Syukri Harto tersebut, ada enam nama yang mengikuti seleksi jabatan tersebut. Yakni Herdi Salioso SE MA Fungsional umum Bappeda, Ir Dedi Gusriadi MT Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Drs H Syofian Kepala Bappeda, Drs MOHD Noer MBS Asisten Pemerintahan Umum dan Dr Firdaus CES Fungsional Umum Bappeda dan Drs Azwan Msi Kepala Disperindag.
Sebelumnya Asisten I Sekretaris Daerah Kota (Setdako) Pekanbaru, M Noer percaya diri bakal lolos mengikuti seleksi ini. Salah satu faktor, sebab dirinya memenuhi segala syarat dan lama bertugas di lingkungan Pemko Pekanbaru.
“Ya kita harus optimis dalam hidup ini, apalagi posisi Sekda kan puncak karir tertinggi dari PNS, siapa yang tidak mau menempati posisi tersebut,” katanya.
Tentang keinginan dirinya menjadi Sekda karena fasilitas yang menggiurkan, dengan tegas M Noer menampik hal tersebut. “Ya tidaklah, masak hanya gara-gara fasilitas itu tidak benar. Lebih kepada tanggung jawabnyalah apalagi Sekda juga kan membawahi semua SKPD, jadi tanggung jawab lebih besar,” jelasnya. (Riki)