Direncanakan tim dari dua negara tersebut datang ke Kabupaten Siak pada Jumat (06/11/2015). Hal itu disampaikan Bidang perlombaan PB ISSI, Andri Bartali kepada wartawan saat ditemui di Venue BMX Siak, Kamis (05/11/2015).
“Untuk saat ini baru dua negara yang akan menyatakan ikut. Malaysia dua team dan Singapura satu team dan masih dalam perjalanan menuju Siak,” katanya.
Sambung Andri, selain team luar negeri ada juga team lokal yang mengikuti Bocah Team Tebing Tinggi, ISSI Papua, Kelompol Jogja, Team SSR Bandung, Team Amazone Sumut, Team Rajawali Sumut, Team Jakarta, Kelompok Jatim, Kelompok Jogja II, Kelompok Soni SSR, team 50 Kota Sumbar.
Dengan kategori perlombaan yang men 23 & over, men 10-22, boy 16-18, boy 13-15, boy 10-12, women 19 & over serta women under 19.
Terkait persiapan kejuaraan Siak BMX Internasional Open ini yang berlangsung di venue BMX Super cross Jalan Panglima Ghimbam sudah 100 persen. “Sirkuit dan perlengkapan Sudah siap,” tambahnya. (ely)