BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Memasuki hari ke-4 Riau Expo 2015, pameran yang di gadang- gadang menjadi iven terbesar di provinsi Riau ini tampak lengang. Hingga pukul 11.00 wib Jumat (30/10/2015).
Pengunjung Riau Expo, Wina, mengatakan animo masyarakat memang terlihat kurang, hal ini disebabkan kurangnya inovasi dan informasi berkaitan dengan Riau Expo, terlebih pada tahun ini di merupakan tahun pertama pameran tersebut di gelar secara indoor
“Agak sepi memang, apalagi ini kali pertama di adakan di dalam ruangan, masyarakat kurang tertarik karena letaknya juga agak dipinggir dan yang ditampilkan dari tahun ketahun sama saja,” sebutnya Rabu (27/10/2015).
Selain itu, Willy mengatakan peserta Riau Expo, juga berpendapat sama menurutnya selain tempat yang terbatas, semarak Riau Expo memang sedikit berkurang.
“Kalau tahun lalu outdoor acaranya lebih akrab dimata masyarakat, anak anak bisa bebas berlarian, tapi mau gimana lagi, karena kabut asap kemarin situasinya juga tidak memungkinkan untuk buat acara diluar ruangan,” sebutnya Jumat (30/10/2015)
Menurut pantauan bertuahpos.com hanya terlihat beberapa pengunjung yang kebanyakan berasal dari kalangan pemerintahan, perusahaan dan anak sekolah yang mengikuti lomba cerdas cermat. (nova)