BERTUAHPOS.COMÂ (BPC), PANGKALAN KERINCI – Terkait beredarnya beras sintetis atau beras plastik yang banyak diberitakan media massa, Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Pasar (Disperindagpas) Pelalawan menanggapi serius dan melakukan inspeksi mendadak. Sidak dilakukan pada sejumlah agen beras di Pangkalan Kerinci, Kamis (21/05/2015).
Dalam sidak ini, petugas menyisir area pasar dan agen beras yang ada di Pasar Baru, Pangkalan Kerinci. Mereka mengambil sampel secara acak di empat agen besar yang menjual beras.
Beras dari merek-merek tertentu, yang bentuk fisiknya paling mendekati kriteria sintetis diambil sempel oleh petugas untuk dilakukan pengujian laboratorium.Â
Dari operasi yang dilakukan, petugas tak menemukan satu pun beras plastik yang dimaksud. “Kita tidak temukan beras plastik itu. Tapi kita sudah mengambil empat sempel beras yang kita curigai. Karena bentuknya mirip seperti beras yang kita maksud,” terang Kepala Disperindagpas Pelalawan, Zuerman Das, usai sidak.
Dijelaskan Zuerman, pihaknya akan melakukan uji sampel terlibih dahulu terhadap beras yang dicurigai tersebut melalui uji laboratorium di Pekanbaru.
“Sempel beras dari empat agen itu, akan kita lakukan uji sampel dulu,” tutupnya. Â (arie)