BERTUAHPOS.COM – CEO Y Combinator Vibhu Norby mengungkapkan, dipecat merupakan salah satu cara terbaik untuk menemukan arah hidup yang tepat.
Y Combinator yang didirikan Norby merupakan perusahaan penyedia dana bagi sejumlah bisnis baru di Amerika Serikat (AS).
Seperti melansir Business Insider, Sabtu (26/10/2013), memecat karyawan juga bisa jadi merupakan langkah yang harus diambil jika Anda menjabat sebagai manajer atau CEO di sebuah perusahaan.
Menurut Norby, cara terbaik yang bisa dilakukan pada karyawan dengan kinerja yang rendah adalah memecatnya sesegera mungkin.
Menurut dia, dengan begitu, karyawan tersebut akan lebih cepat menyadari kemampuannya dan segera mengembangkan diri.
Norby merupakan pendiri Y Combinator yang kemudian mendanai situs Origami.com miliknya.
Jauh sebelum Norby mendirikan Origami, dia merupakan pengembang Web di sebuah perusahaan. Dia membangun situs dengan menggunakan peralatan ASP.NET saat dia ingin menggunakan sistem pemrograman terbuka.
Saat itu dia tengah bekerja di sebuah perusahaan game. Dia sangat ingin mengembangkan berbagai gagasan baru yang dimilikinya.
Pada suatu hari dia dipanggil jajaran manajemen perusahaan yang dengan hati-hati menyampaikan bahwa diriinya dipecat.
Bosnya mengatakan, sebaiknya Norby mencari pekerjaan lain karena perusahaan tersebut mungkin bukan yang terbaik untuknya.
Dia mengaku sangat terkejut dan frustasi karena takut tidak diterima di perusahaan manapun. Tetapi dia kemudian bekerja bersama kedua temannya di garasi rumah mengerjakan sebuah proyek pemrograman khusus.
Proyek tersebut kemudian berkembang menjadi sebuah perusahaan besar yang dimilikinya sekarang.
“Sejauh ini dipecat merupakan hal terbaik yang pernah terjadi padaku. Dengan begitu, saya bisa menyadari bahwa saya mampu dan lebih berani membangun masa depan saya sendiri,” ungkapnya.
Saat ini Norby telah menjadi CEO dan kadang dia pun memecat karyawan yang tidak bekerja maksimal. Dia yakin setiap karyawan yang dipecatnya bisa melakukan pekerjaan lebih baik di perusahaan lain. (Sis/Nur/liputan6.com)