BERTUAHPOS.COM, JAKARTA – Anggota Komisi VIII DPR RI Rudi Hartono Bangun menyambut positif rencana Pemerintah Kerajaan Arab Saudi yang membuka kembali pintu umrah bagi jemaah Indonesia. Dibukanya umrah oleh Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi melalui nota diplomatik ini menjadi kabar menggembirakan bagi umat Islam Indonesia yang telah lama merindukan ke tanah suci.
“Kendati ini menjadi kabar baik, Rudi mengingatkan pemerintah menerapkan protokol kesehatan (prokes) yang ketat kepada calon jemaah Indonesia, ” ujar Rudi Hartono Bangun di Jakarta, Sabtu (23/10/2021).
Rudi Hartono menyatakan animo masyarakat untuk kembali menjalankan umrah akan meningkat usai penutupan umrah beberapa bulan terakhir dan animo yang tinggi itu harus diimbangi penerapan prokes yang ketat. Politisi Partai NasDem itu meminta Pemerintah Indonesia untuk memprioritaskan calon jemaah yang tertunda keberangkatannya akibat pandemi.
“Penundaan umrah beberapa bulan terakhir ini berakibat antrean calon jemaah umrah semakin banyak. Jadi pemerintah harus mengutamakan keberangkatan calon jemaah yang sudah membayar ke penyelenggara perjalanan umrah, ” katanya.
Ditambahkan Rudi Hartono, harus ada sosialisasi soal konsekuensi peningkatan biaya, karena adanya syarat karantina dari Pemerintah Saudi waktu tiba di sana, dan saat jemaah kembali ke Indonesia
Rudi Hartono meminta Kementerian Agama untuk segera memastikan tanggal pasti keberangkatan mengingat hingga kini, meski Arab Saudi sudah menyatakan siap kembali menerima jemaah Indonesia, namun tanggal pasti keberangkatan belum diputuskan. “Termasuk teknis dan ketentuan penyelenggaraan umrah di tengah pandemi yang ditetapkan Arab Saudi, ” kata wakil rakyat dapil Sumatera Utara III itu. (Sbg)