BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kasi Pendaftaran dan Dokumentasi Haji Kemenag Kanwil Riau, Supardi Hasan mengatakan pada tanggal 19 Agustus nanti, 443 jemaah haji asal Pekanbaru sudah mendarat di Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) II.
443 jemaah ini adalah jemaah asal Kota Pekanbaru, dan menjadi rombongan pertama jemaah haji Riau yang tiba di tanah air.
“Jadi, 443 jemaah asal Pekanbaru ini dijadwalkan mendarat di SSK II pukul 02.20 WIB pagi. Nantinya, jemaah ini langsung menuju asrama embarkasi antara,” jelas Supardi kepada bertuahpos.com, Kamis 15 Agustus 2019.
Baca :Â Sudah Lima Jemaah Haji Riau Wafat di Tanah Suci
Nantinya, di asrama embarkasi antara, akan ada proses serah terima, hingga jemaah diperbolehkan pulang ke rumah masing-masing.
“Dan pada esoknya, tanggal 20 Agustus 2019, giliran 443 jemaah asal Indragiri Hilir yang mendarat di SSK II,” pungkas dia. (bpc2)