BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru meniadakan kegiatan pawai takbir menyambut hari raya Idul Fitri tahun ini.
Hal tersebut tertuang dalam surat edaran yang ditandatangani langsung oleh Walikota Pekanbaru, Firdaus.
Orang nomor satu ini menjelaskan, ada beberapa pertimbangan kenapa Pemko Pekanbaru akhirnya memutuskan untuk meniadakan pawai takbir tahun ini. Salah satunya karena pawai takbir dinilai lebih banyak mudaratnya atau keburukannya dibandingkan kebaikannya.
“Kita sudah konsultasi dengan para tokoh dan ulama, kegiatan (pawai takbir) ini dinilai banyak mudaratnya dibandingkan manfaatnya,†ungkapnya Jumat 31 Mei 2019.
Meski begitu, orang nomor satu di Kota Pekanbaru ini tidak melarang masyarakat untuk teteap menggelar pawai takbir di sekitar kampung.
“Kalau keliling kampung dipersilahkan, akan tetap jangan lupa untuk tetap menjaga situasi,†ujarnya.
Selain itu, Firdaus memastikan guna mengganti kegiatan pawai takbir, dirinya telah menginstruksikan untuk menggelar kegiatan takbir di masjid-masjid yang ada.
“Kita sudah meneluarkan surat imbauannya. Seluruh elemen masyarakat silahkan takbiran bersama-sama di dalam masjid,†pungkasnya.Â
Seperti yang diketahui, tidak digelarnya pawai takbir ini merupakan yang kesekian kalinya diambil oleh Pemko Pekanbaru. Tahun 2018 lalu, Pemko Pekanbaru juga tidak menggelar kegiatan pawai takbir. (bpc9)