BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Gubernur Riau Syamsuar resmi melantik Djoko Edy Imhar sebagai Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Desa [PMD] Kependudukan dan Pencatatan Sipil [Dukcapil] Provinsi Riau.
Acara pelantikan dilaksanakan di Gedung Daerah Provinsi Riau Jalan Diponegoro, Pekanbaru pada Jumat, 22 April 2022.
Djoko Edy Imhar dilantik sebagai Kadis PMD Dukcapil Provinsi Riau berdasarkan SK Nomor : KPTS/808/IV/2022 tentang Pengangkatan Pejabat Tinggi Pratama Dinas PMD Dukcapil Provinsi Riau.
Syamsuar menyampaikan bahwa tugas Dinas PMD Dukcapil saat ini lebih fokus bagaimana pemerintah bisa membantu desa-desa yang tergolong dalam desa sangat tertinggal, dan desa tertinggal.
Untuk itu, Syamsuar menginginkan kepala dinas terkait untuk komitmen dan bekerja semaksimal mungkin memajukan desa di Riau ke depan.
“Alhamdulillah dari awal kami bertugas, desa maju kita hanya 10 desa, dan sekarang sudah mencapai 100 desa lebih dari 1.591 desa,” ujarnya.
Syamsuar menginkan jumlah tersebut terus mengalami peningkatan, apalagi target jabatan Syamsuar-Edy Nasution masih dua tahun lebih.
“Walaupun tak seluruhnya bisa kita wujudkan, setidaknya sampai masa jabatan kami habis ada 500 desa yang bisa dikategorikan sebagai desa maju,” pintanya.
Turut hadir Wakil Gubernur Riau (Wagubri) Edy Natar Nasution, Sekdaprov Riau, SF Hariyanto.***