BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Senin 23 April 2018 akan menjadi hari pertama pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) atau MTs sederajat. Di Pekanbaru, total ada sebanyak 155 sekolah yang akan mengikuti UN.
Seperti yang diterangkan oleh Kamala Sia Rio Nita selaku Kasi Kurikulum dan Penilaian SMP Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru, 155 sekolah di Pekanbaru terdiri atas SMP dan MTs. Baik yang negeri maupun swasta.
“Untuk yang negeri, total ada sebanyak 43 sekolah. Dengan rincian 41 SMP dan 3 MTs,” ujar Kamala.
Sedangkan untuk sekolah swasta, perempuan yang sering disapa Mala ini menjelaskan jumlahnya lebih banyak jika dibandingkan negeri.
“Kalau swasta total ada sebanyak 111 sekolah. Dengan rincian 84 SMP swasta dan 27 MTs swasta,” terang Mala kepada bertuahpos.com, Minggu 22 April 2018.
Sementata di tempat berbeda, Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru, Abdul Jamal, mengatakan pelaksanaan tetap terbagi menjadi dua sistem. Yakni Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) dan Ujian Nasional Kertas Pensil (UNKP).
Khusus di Pekanbaru, Jamal mengakui target yang diberikan kementerian belum bisa tercapai. Dimana baru 60 persen sekolah di Pekanbaru yang akan melaksanakn UNBK. Jumlah ini masih kurang dari target 70 persen yang diberikan kementerian.
Baca:Â Besok 2 Juta Lebih Siswa SMP Sederajat Ujian Nasional
“Ya dari 155 SMP/Mts yang ada di Kota Pekanbaru, hanya 82 sekolah yang akan melaksanakan UNBK pada tahun ini,” pungkas Jamal.
Pelaksanaan UN tingkat SMP/Mts sederajat sendiri akan berlangsung mulai besok dan berakhir pada hari Kamis tanggal 26 April 2018. Dimana ada empat mata pelajaran yang akan diujiankan, diantaranya Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggria dan IPA. (bpc9)