BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Rombongan Komisi III DPR RI langsung disambut Wakil Gubernur Riau, Wan Thamrin Hasyim saat tiba di Bandara Internasional Sultan Syarif Kasim II, Selasa (16/5/2017).Â
Setelah disambut dengan tarian persembahan, Wan Thamrin Hasyim langsung menggelar pertemuan tertutup dengan komisi III DPR RI di Ruang VIP Lancang Kuning.Â
Komisi yang membidangi hukum, hak asasi manusia, dan keamanan ini akam mengunjungi Rumah Tahanan (Rutan) Sialang Bungkuk, di Kecamatan Tenayan Raya, Pekanbatu, Riau.
Baca:Â Hari Ini Komisi III DPR RI Akan Tinjau Rutan Pekanbaru
Kunjungannya ini sebagai bentuk tindakan lanjut atas kasus kaburnya nara pidana (Napi) di rutan itu beberapa waktu lalu. Hingga pukul 10.44 WIB, pertemuan itu masih berlangsung. Dan dipimpin oleh Wakil Gubernur Riau, Wan Thamrin Hasyim.Â
Pertemuan itu juga diikuti oleh Kapoda Riau Irjen Zurkarnain dan Kakanwail Kemenkumham Riau Dewa Putu Gede. Suasana di VIP Lancang Kuning Bandara Internasional Sultan Syarif Kasim (SKK) II terlihat dijaga ketat. (bpc3)Â