BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Jumat (26/5/2017) Kepala Kantor Kementrian Hukum dan HAM Riau Dewa Putu Gede, akan turun ke cabang rutan Selat Panjang. Â Â
Dijadwalkan sebelum menuju ke Selat Panjang, Kakanwil akan menyambangi Rutan Siak. Hal itu dikatakan Ecky selaku Humas Kemenkum HAM Riau.
“Sebelum bertolak ke Cabrut Selat Panjang Kakanwil akan berkunjung dulu ke Rutan Siak,” sebutnya kepada bertuahpos.Â
Baca:Â Bobol Plafon dan Panjat Pagar Setinggi 6 Meter, 3 Tahanan Rutan Selat Panjang Kabur
Dalam kunjungan ini Kakanwil didampingi oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan. Turunnya kedua pejabat itu dalam rangka pemantauan, lokasi cabang rutan Selatpanjang, pasalnya tiga tahanan melarikan diri dari cabang rutan Selat Panjang Rabu (24/5/2017) kemarin sekira jam 01.00 dini hari. Mereka melarikan diri dengan membobol plafon dengan memanjat pagar setinggi 6 meter. (Bpc8)