BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Lembaga Adat Melayu(LAM) Riau menyebut telah mendengarkan penjelasan Kordias Pasaribu terkait dengan konflik yang terjadi di Bandara SSK II Senin (30/10/2017) kemarin. LAM Riau juga akan mengundang Suhardiman Amby untuk mendengarkan penjelasannya.
“LAM Riau telah mendengar penjelasan beliau (Kordias) mengenai persoalan beliau dengan datuk Suhardiman Amby,” ujar Ketua Dewan Pengurus Harian (DPH) LAM Riau, Syahril Abubakar, Rabu (01/11/2017).
Syahril melanjutkan bahwa LAM Riau juga akan mengundang Suhardiman Amby untuk didengarkan penjelasannya. Setelah itu, baru keduanya akan dipertemukan dalam satu meja untuk menyelesaikan masalah ini.
“Nanti kita jemput (undang) Suhardiman Amby. Beliau juga telah menyatakan akan datang untuk menjelaskan masalahnya. LAM dengarkan dari dua belah pihak dulu. Nanti baru kita pertemukan, kita selesaikan masalah ini secara adat, secara musyawarah mufakat,” tambah Syahril.
Baca:Â Mediasi dengan Suhardiman Amby, Kordias Datangi LAM Riau
Sementara itu, setelah bertemu LAM Riau, Kordias menolak untuk berkomentar dan menyerahkan semuanya ke LAM Riau.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, pada Senin (31/10/2017) yang lalu, Kordias dan Suhardiman Amby terlibat adu mulut yang hampir menjurus ke aksi saling jotos. Beruntung, keduanya bisa segera dilerai oleh anggotta DPRD yang lain. Kejadian ini sendiri terjadi di ruang VIP Bandara SSK. (cr1)