BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Hj Irma Hafidah Rachman dilantik menjadi Ketua Umum Badan Kerja Sama Organisai Wanita (BKOW) periode 2015-2020. Selama lima tahun kedepan oranganisasi ini akan dipimpin Irma.
Proses pelantikan berlangsung di Hotel Pangeran Pekanbaru, Jumat (11/12/2015). Irma mengatakan, target yang perlu dicapai oleh BKOW kedepan, yakni mewujudkan kepercayaan masyarakat terhadap BKOW sebagai wadah untuk mewujudkan cita-cita kaum wanita.
“Kami ingin BKOW kedepan akan lebih solid, sebagai tempat bagi organisasi wanita untuk menciptakan impian wanita serta mengangkat citra kaum wanita. Perlu ada kesamaan visi agar itu bisa terwujud,” katanya.
BKOW akan lebih intens untuk menjalin kerjasama dengan pihak-pihak terkait dalam rangka menjalankan program kerja, agar kaum wanita di Riau mampu bersaing di segala sektor dalam rangka meningkatkan kualitas dalam menyambut MEA.
Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Arsyadjuliandi Rachman yang di wakili oleh Plt Sekretaris Daerah M Yafis, dalam sambutannya mengatakan, BKOW perlu memperhatikan kesiapan, bagaimana organisasi ini dapat menyikapi kemajuan peran wanita lebih seksama.
“Hal itu penting menurut kami untuk dipersiapkan oleh BKOW. Kami dari Pemerintah Provinsi Riau sangat berharap banyak pada organisasi ini, untuk membantu pemerintah dalam mewujudkan dan mengimbangi kemajuan lebih seksama,” katanya.
Dia menambahkan, BKOW diminta untuk bisa bersinergi dengan program Pemerintah Provinsi Riau dan seluruh organisasi kewanitaan yang ada di Riau,” katanya.
Selain itu keterlibatan BKOW dalam membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat juga memiliki peran yang tidak kalah penting. Lewat BKOW, setidaknya akan memberikan edukasi untuk membuka paradigma kemajuan zaman dalam menghadapi pasar ekonomi asia 2016.
“Kaum wanita harus terlibat aktif untuk meningkatkan mutu dan kualitas ekonomi keluarga. Dalam upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat, dan ikut terlibat dalam mewujudkan program kerja Pemerintah Riau,” kata Yafis.
Selajutnya, mewakili Pemerintah Provinsi Riau, Yafis meminta agar BKOW terlibat aktif mendidik kaum wanita untuk bersaing dalam pasar bebas Asia. Mengingat penggerak unit Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di dominasi oleh kaum wanita. Setidaknya, upaya ini akan memberikan strimulus agar UMKM mampu bersaing dalam pasar bebas itu.
Acara pelantikan itu selain menghadirkan seluruh organisasi kewaniaan di Riau, juga di hadiri Rombongan dari Pemerintah Provinsi Riau, dan beberapa SKPD di lingkungan Pemerintah Provinsi Riau. (Melba)