BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Rekor pencetak gol tercepat dalam sejarah Liga Premier Inggris baru saja terpecahkan oleh pemain Southampton, Shane Long.
Striker bernomor punggung 7 ini hanya butuh waktu 7,69 detik saja untuk menciptakan gol ke gawang Watford malam tadi, Rabu 24 April 2019.
Memanfaatkan kesalahan sapuan bek lawan, pemain berdarah Irlandia ini menerobos masuk ke area pertahanan dan diakhiri dengan tendangan cips cantik yang menghasilkan gol.
Long mematahkan rekor gol tercepat Liga Premier Inggris sebelumnya atas nama Ledley King. Long berhasil mematahkan King yang saat itu berhasil menciptakan gol saat laga baru berjalan 9,82 detik.
Selain Long dan King, juga terdapat nama-nama pemain lainnya yang berhasil menciptakan gol cepat dalam sejarah berdirinya Liga Premier Inggris.
Di posisi tiga, ada nama Alan Shearer. Mantan striker Timnas Inggris berhasil menciptakan gol hanya dalam waktu 10,52 detik usai wasit meniup tanda pertandingan dimulai.
Di tempat keempat, ada nama Cristian Eriksen. Gelandang kreatif Tottenham Hotspurs ini juga berada di dalam buku sejarah Liga Premier Inggris usai menciptakan gol pada detik 10,54 pertandingan.
Sementara pada tempat kelima, ada nama Mark Viduka. Pemain berpasport Australia sukses menjadi salah satu pencetak gol tercepat usai menceploskan bola saat pertandingan baru berjalan 11,90 detik. (bpc9)