BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Ada banyak kebiasaan orang Indonesia yang dianggap aneh, karena tidak dilakukan oleh orang-orang di negara lain, terutama dalam hal teknologi. Salah satu contohnya, Indonesia merupakan negara terbanyak yang menginstal aplikasi Android berbahaya.
Itu terungkap dari laporan keamana Android tahun 2018, pengguina handphone cerdas asal Indonesia, punya kecenderungan menginstal aplikasi bahaya. Di negara India juga sama. Namun jumlahnya lebih sedikit jika dibandingkan dengan Indonesia.
Melansir dari CNNIndonesia, ada 5 negara di dunia pengguna Android terbanyak. Diantaranyanya India, Amerika Serikat, Brazil, Indonesia, serta Rusia. Indonesia menjadi negara dengan pengguna Android keempat terbanyak di dunia.Â
Aplikasi berbahaya ini karena mengandung virus trojan, spyware, bisa mengunduh malware secara diam-diam, phising, serta yang paling banyak menggunakan trik ‘klik penipuan’ (pengguna dibuat berkali-kali menekan tombol iklan agar pemilik situs mendapatkan pendapatan dari iklan yang ditampilkan oleh perusahaan pengiklan, seperti Google AdSense).
Google sudah berusaha menekan aplikasi-aplikasi berbahaya dan meminta agar pengguna berhati-hati ketika menginstal aplikasi Android jika didapat dari luar ekosistem PlayStore. Seperti dowload dari toko aplikasi pihak lain atau mengambil aplikasi dari website tertentu yang terpercaya.Â
Selain itu, Google juga meminta pengguna agar kerap memperbarui sistem operasinya. Sebab, semakin baru sistem operasi Android yang digunakan, semakin bagus perlindungannya terhadap aplikasi berbahaya yang mereka kategorikan sebagai ‘aplikasi berpotensi merusak’ (PHA). (bpc3)