BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Cawapres 01 Ma’ruf Amin dan cawapres 02, Sandiaga Uno sama-sama sepakat untuk menaikkan dana riset. Hal itu diungkapkan keduanya saat debat cawapres, Minggu 17 Maret 2019.
“Kita akan naikkan dana riset kita. Kita akan koordinasikan dengan dunia usaha dan pemerintah. Riset akan menimbulkan inovasi dan sesuai dengan kebutuhan dunia usaha,” kata Sandi.
Sepakat dengan Sandi, Ma’ruf Amin juga mengatakan akan menaikkan dana riset, bahkan menyebutkan ada dana riset abadi. Bedanya, Ma’ruf Amin menyebutkan akan mendirikan badan riset nasional.
“Badan riset nasional ini bukan menambah lembaga, namun mengefesienkan. Nanti akan ada dana riset abadi,” kata Ma’ruf.
Seperti yang diketahui, malam ini merupakan debat Pilpres yang ke tiga. Berbeda dengan debat pertama dan ke dua, debat ke tiga ini hanya diikuti oleh Calon Wakil Presiden (Cawapres). Selain itu, debat ke tiga ini bertema pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan serta sosial budaya. (bpc2)