BERTUAHPOS.COM (BPC) – Kalteng Putra berhasil memetik kemenangan di pertandingan pertama penyisihan Grup C Piala Presiden 2019 saat menghadapi PSM Makasar, Rabu 6 Maret 2019.
Bermain di Stadion Magelang, Kalteng Putra mengandaskan PSM Makasar dengan skor tipis 1-0.
Bermain di bawah hujan lebat yang turun, permainan Kalteng Putra dan PSM Nakasar sedikit terganggu. Bola datar dari kaki ke kaki ciri khas ke dua tim juga tidak bisa berjalan dengan baik.
Bahkan hingga turun minum, ke dua tim sama-sama kesulitan mendistribusikan bola ke daerah pertahanan lawan. Hasilnya, skor 0-0 bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak ke dua, permainan tidak jauh berbeda karena masih turunnya hujan. Namun Kalteng berhasil memanfaatkan situasi. Melalui proses serangan balik cepat, Kalteng berhasil membuka skor di menit 62.
Tendangan plesing Antoni Putro ke sudut atas kanan gawang PSM Makasar, gagal dijangkau penjaga gawang Rivki Mokodompit. Skor berubah menjadi 1-0.
Tertinggal, PSM Makasar meningkatkan serangannya. Salah satunya dengan memasukkan Bayu Gatra dan Guy Junior. Namun pertahanan rapat Kalteng Putra, dan lapangan yang tidak bersahabat, membuat PSM Mkasar gagal menciptakan gol balasan.
Kalteng Putra akhirnya berhasil mempertahankan skor 1-0 atas PSM Makasar hingga wasit meniupkan tanda pertandingan usai.
Kemenangan ini membuat Kalteng Putra memuncaki klasemen Grup C sementara dengan 3 poin. Sementara PSM Makasar berada di dasar klasemen dan harus berjuang di laga selanjutnya menghadapi PSIS Semarang dan Persipura Jayapura. (bpc9)