BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Pembalap KTM Tech 3, Miguel Oliveira ternyata telah mempersiapkan karier lain, setelah kariernya sebagai pembalap usai nanti.
Pembalap yang baru saja tercatat dalam barisan kelas utama MotoGP tersebut nantinya akan menjadi seorang dokter gigi.
Saat ini, teman satu tim Hafizh Syahrin tersebut tengah menjalani pendidikan di Kedokteran Gigi. Di tengah-tengah kesibukannya sebagai pembalap, dia juga menyempatkan diri untuk tetap fokus pada studinya setiap pekan.
“Saya harus datang setiap pekan untuk menghadiri beberapa kelas. Tapi saat ini, itu tidak memungkinkan,” ujar Miguel sebagaimana dikutip dari motorsport.com.
Pembalap yang baru saja merayakan ulang tahun yang ke-24 pada 4 Januari lalu tersebut berencana akan membuka praktik dokter gigi setelah dia pensiun, 15 sampai 20 tahun lagi.
“Apabila semua berjalan baik, 15 sampai 20 tahun lagi saat saya mengakhiri karier sebagai pembalap, dan membuka praktik dokter,” katanya.
Pembalap asal Portugal tersebut mengatakan bahkan dia tidak sabar untuk dapat segera menjadi dokter gigi.
“Kita lihat berapa pembalap yang giginya akan saya obati. Saya tidak sabar untuk mencabut beberapa gigi mereka,” candanya.
Miguel merupakan pembalap yang baru saja naik ke kelas utama MotoGP, setelah berhasil menjadi RunnerUp Moto2 pada musim 2018 lalu. Dia akan menjadi pembalap untuk tim KTM Tech 3 bersama dengan pembalap asal Malaysia, Hafizh Syahrin. (bpc11)