BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Ada yang berbeda dalam momen malam tahun baru di Pesonna Hotel Pekanbar kali ini. Jauh dari kata hura-hura, hotel berbintang tiga tersebut terlihat sejuk dan nyaman dengan konsep pedesaannya.
Bertempat di lobby, tampak suasana kesejukan muncul dari setiap sudut ruang yang diberi hiasan pepohonan hidup. Ditambah dengan gerobak angkriangan yang berisi penuh sajian makanan dan minuman khas angkringan, membuat suasana pedesaan seakin terasa.
Selain itu, para pengunjung yang datang untuk menikmati hidangan dari angkringan tersebut juga dihibur oleh penampilan musisi akustik dengan suara merdunya.
General Manager Pesonna Hotel Pekanbaru, Deddy H Basri saat ditemui bertuahpos.com, Senin 31 Desember 2018 malam tadi, mengatakan, konsep pedesaan sengaja diusung untuk memberikan rasa nyaman kepada setiap pengunjung.
“Karena angkringan itu identik dengan suasana yang nyaman, suasana desa yang adem dan tenang, maka kami konsepkan bahwa angkringan kali ini mengusung konsep desa. Dengan segala kerharmonian dan suasana desa,” kata Deddy.
Selain itu, Deddy juga mengatakan bahwa, konsep dengan suasana tenang dan nyaman tersebut dibuat, mengingat pemerintah Kota Pekanbaru yang mengimbau agar tidak merayakan malam tahun baru secara hura-hura.
“Acara malam ini, kami dari Pesonna Hotel Pekanbaru memang sengaja tidak bikin sesuatu acara yang spesial. Pertama mengingat imbauan dari pemerintah Kota Pekanbaru dan pemerintah Provinsi Riau, jadi memang jauh-jauh hari kami sudah mengantisipasi tidak membikin suatu acara yang lebih bersifat hura-hura ataupun hiburan,kami hanya mengusung konsep angkringan, yang notabene setiap hari Jumat dan Sabtu memang ada di Pesonna Hotel Pekanbaru,” ujarnya.
“Cuman untuk tahun bari ini memang ada sedikit variasi menu yang lebih dari pada biasanya. Tapi kalo bicara masalah harga, tetap harmonis buat di kantong dan ekonomis buat para tamu ataupun pengunjung hotel. Dan kali ini kami buka sampai jam 12 malam nanti,” tambah Deddy. (bpc11)