BERTUAHPOS.COM – PEKANBARU – Asap akibat kebakaran lahan dan hutan yang hingga kini masih menyelimuti langit Kota Pekanbaru.
Asap menyebabkan jarak pandang menurun hingga 100 sampai 200 meter pada Selasa (25/6/2013) sekitar pukul 07.00 WIB.
Pengguna kendaraan harus mengurangi kecepatan kendaraan karena jarak pandang sangat terbatas.
Sedangkan kondisi udara berdasarkan pantauan alat ISPU di sejumlah titik di Pekanbaru menunjukan tanda tidak sehat.
Sebagian besar warga kini menggunakan masker saat beraktivitas di luar ruangan untuk mengurangi paparan langsung dari asap yang bisa mengganggu kesehatan.
“Padahal, pada malam hari kemarin udara sudah terasa lebih segar dan banyak angin. Tapi sayangnya asap turun lagi pada pagi hari ini,” kata Kardi, warga Pekanbaru.
Ia mengatakan, pekatnya asap kebakaran sudah mengganggu kenyamanan sampai ke dalam rumah. Akibatnya, ia harus menutup ventilasi udara di rumah dengan lapisan koran yang rangkap ganda supaya lebih tebal.
Kemudian, Hendri, warga Pekanbaru lainnya, mengatakan ia terpaksa memaksa anak-anaknya untuk memakai masker ketika bermain ke luar rumah. (kapurnews.com)