BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Selamat pagi, sahabat Bertuahpos…!
Anda mungkin sudah tidak asing dengan kue talam. Kue ini begitu populer di Riau dan bahkan terkenal di Tanah Air. Tidak hanya di Riau, di Jawa, Kalimantan bahkan hingga ke wilayah Timur Indonesia mengenal kue talam dengan varian nama sesuai dengan pelafalan daerah masing-masing.
Makan kue talam sambil menyeruput segelas kopi di pagi hari ternyata nikmat. Kebiasaan ini dapat ditemui di wilayah bagian pesisir di Riau. Biasanya kue ini menjadi salah satu menu untuk sarapan pagi bagi nelayan sebelum melaut. Mereka duduk diteras rumah sambil mengecek jala atau jaring, di atas meja sudah tersedia potongan kue talam dan segelas kopi hitam.
Kue talam merupakan salah satu jenis cemilan tradisional Indonesi dan sangat mudah ditemukan di mana-mana. Kue ini biasa dibuat dengan bahan utama adalah ketan. Di bagian atasnya dilapisi semacam puding rasa manis yang terbuat dari tepung. Warna beragam sehingga menjadi daya tarik selera untuk menyantapnya.
Namun di daerah lain, cenderung membuat kue talam hanya dengan bahan utamanya tepung tepungan. Tanpa ada lapisan ketan. Kalau di Kabupaten Inhil Riau, selain ketan, kue tapam juga bisa dilapisi dengan ubi, atau campuran tepung ketan sehingga tetap legit ketika digigit.
Kini, kue talam banyak inovasi dengan varian unik. Ada janis kue talam pandan, kue talam lapis ketan, kue talam tape, kue talam pisang, kue talam durian, kue talam kentang, atau kue talam bulan (khas Betawi). Cobalah menikmati kue talam dengan sehelas kopi hitam hangat saat pagi, sensasinya sangat berbeda. Selamat mencoba… (bpc3)Â