BERTUAHPOS.COM, TELUK KUANTAN – Pelaksanaan Pacu Jalur 2018 akan mencapai puncaknya sore ini, Sabtu 1 September 2018. Tercatat 12 jalur akan bertarung hari ini untuk keluar menjadi yang terbaik.
“Total ada 12 jalur di hari final ini. Jalur-jalur ini merupakan jalur yang pada hari kedua kemarin keluar sebagai pemenang setelah melalui dua putaran,” ujar Pinen salah seorang panitia kepada bertuahpos.com, Sabtu 1 September 2018.
Dari nama-nama jalur yang tersisa hingga hari terakhir ini, beberapa jalur dengan nama besar dan tradisi juara masih bertahan. Seperti Jalur Simposan Rimbo dari Desa Pauh Angit dan Jalur Putri Ayu Pematang Intan dari Desa Pebaun Hulu.
Namun, beberapa jalur dengan nama-nama besar juga telah gugur. Seperti Jalur Dewa Ruci Arung Samudera dari Desa Inuman dan Jalur Tuah Koghi Dubalang Ghajo dari Desa Gobang Kari. Serta jalur Kalojengking Tigo Jumbalang yang gugur pada hari Jumat kemarin.
Selain jalur dengan nama-nama besar, pergelaran Pacu Jalur 2018 ini juga memunculkan beberapa jalur kuda hitam yang siap merebut gelar juara. Seperti salah satunya ialah Jalur Tuah Inayan MU dari Desa Pulau Aro.
“Kami berharap bisa terus melaju hingga final. Apalagi dulu kami juga pernah memenangi gelar juara saat tidak ada yang memperhitungkan kami. Namun itu dengan jalur yang berbeda dengan sekarang yang kami gunakan. Tapi itu tidak menghalangi kami,” ujar Rikal salah seorang pemuda setempat Desa Pulau Aro.
Sementara itu jalur-jalur yang berasal dari luar Kuantan Singingi yang masih bertahan memasuki hari terakhir ini bertotal tiga jalur. Jalur-jalur yang berasal dari Indragiri Hulu ini diantaranya ialah Jalur Nage Sakti dan Jalur Panah Ombak Sutan Mudo.
Sedikit informasi bagi Anda yang ingin menyaksikan pelaksanaan hari terakhir Pacu Jalur 2018, pelaksanaannya akan dimulai sejak pukul 14.00 WIB sore nanti. (bpc9)