BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Ramadhan tentu bukan penghalang untuk tetap berolahraga. Hal ini untuk menjaga tubuh tetap bugar dan tidak lemas karena berpuasa.
Namun, perlu beberapa penyesuaian antara olahraga di bulan Ramadhan dan diluar bulan Ramadhan. Sebagaimana dijelaskan ahli gizi dan kebugaran Mury Kuswari, S.Pd, M.Si, dikutip dari republika.co.id, berikut beberapa tips untuk berolahraga selama Ramadhan.
1. Idealnya 30 menit
Menutur Mury, waktu 30 menit sudah sangat ideal untuk melakukan olahraga selama Ramadhan. Olahraga yang dilakukan tidak boleh terlalu berat, seperti berjalan kaki.
2. Lakukan di pagi hari atau setelah berbuka
Waktu terbaik untuk melakukan olahraga di bulan Ramadhan, kata Mury, adalah di pagi hari dan setelah berbuka puasa. Di pagi hari, lakukan peregangan dan juga jalan kaki agar tubuh lebih segar untuk berpuasa seharian.
3. Sesuaikan dengan kemampuan
Menurut Mury, kemampuan setiap orang berbeda dalam melakukan olahraga. Karena itu, dia tidak memaksakan agar berolahraga harus 30 menit setiap harinya. Bisa saja 15 menit, diatur sesuai kemampuan masing-masing. (bpc2)