BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian memberikan penghargaan kepada Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Riau, Kombes Pol Rudy Syarifuddin, Kamis 17 Mei 2018.Â
Penghargaan tersebut diberikan setelah Rudy berhasil menembak mati 3 orang terduga teroris yang melakukan serangan di Mapolda Riau sekitar pukul 09.00 WIB Rabu pagi, 16 Mei 2018.Â
Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Kapolri saat meninjau kondisi Mapolda Riau pasca serangan pagi tadi, Kamis 17 Mei 2018.Â
“Saya memberikan penghargaan kepada mereka yang menjadi korban, maupun mereka yang berhasil melumpuhkan  tersangka,” ujar Tito.Â
“Satu adalah Kombes Rudy, Dirlantas Polda. Beliau adalah yang berhasil melumpuhkan dan menembak mati 3 tersangka sekaligus. Saya inginnya KPLB, tapi karena dia pangkatnya Kombes, dan sementara ruang jabatan belum tersedia untuk bintang satu, maka kita berikan yang bersangkutan pin emas,” tambahnya.
Personil selanjutnya yang mendapatkan penghargaan yakni Brigadir HR Panjaitan. Dia mendapatkan kenaikan pangkat atas keberaniannya melumpuhkan dan menembak mati 1 pelaku penyerangan.Â
“Kedua yaitu Brigadir HR Panjaitan. Dia berhasil menembak 1 pelaku lagi. Jadi ada 4 yang berhasil ditembak mati. Brigadir Panjaitan yang saat itu sedang berjaga, ia berani untuk mengambil langkah. Kemudian 1 tersangka berhasil ditembak mati oleh yang bersangkutan. Maka saya berikan juga yang bersangkutan penghargaan kenaikan pangkat luar biasa, dari Brigadir menjadi Akun Inspektur II atau Aipda,” ujarnya.Â
Kapolri juga memberikan penghargaan kepada salah seorang personil polisi yang gugur dalam serangan tersebut, yakni Iptu Auzar, yang sebelumnya berpangkat Ipda. Diketahui, Iptu Auzar gugur setelah tertabrak mobil yang dikendarai pelaku penyerangan di Mapolda Riau kemarin.Â
Penghargaan kenaikan pangkat luar biasa juga diberikan kepada 2 personil polisi yang terluka akibat serangan tersebut. Keduanya mengalami luka bacok pada bagian tangan dan leher bagian belakang.Â
“Satu yang berpangkat Komisaris Polisi (Kompol) menjadi AKBP dan satu orang lagi berpangkat Brigadir menjadi Ajun Inspektur 2 atau Aipda,” tuturnnya.Â
Tito mengatakan penghargaan tersebut diberikan kepada seluruh anggota kepolisian yang ada di Indonesia.Â
“Karena saya ingin berikan semangat kepada mereka. Bukan cuma disini, saat di Brimob kita juga memberikan penghargaan,” pungkasnya. (bpc11)